BERITA KAMERA | Awas hati-hati, sejumlah aplikasi ditemukan berbahaya. Yakni memiliki kemampuan mengakses informasi keuangan para korbannya.
Temuan itu ditemukan tim peneliti siber dari ESET. Menurut mereka, tiga aplikasi HP Android dapat mengirimkan malware langsung ke HP korbannya.
Ketiganya adalah Dink Messenger, Info Sim, dan Defcom. Malware yang dikirimkan menggunakan alat pengembang aplikasi asli dan digunakan untuk menyimpan informasi sensitif dan menyulitkan alat keamanan melakukan pekerjaannya.
“Aplikasi yang mengandung XploitSPY dapat mengekstrak daftar dan file kontak, lokasi GPS perangkat dan nama file pada direktori tertentu terkait kamera, download dan berbagai aplikasi pesan seperti Telegram dan WhatsApp,” kata tim peneliti ESET, dikutip dari Yahoo News, Selasa (28/5/2024).
Malware juga menggunakan library asli. Biasanya pengembang aplikasi Android akan menggunakannya untuk meningkatkan kinerja dan akses fitur sistem.
Namun bagi para penjahat siber, library akan menyimpan informasi sensitif. Salah satunya alamat dari server C&C, membuat alat keamanan sulit menganalisa aplikasi.
Selain mengakses informasi keuangan, malware mengakses data lain dalam HP, termasuk daftar kontak hingga GPS perangkat.
Dilaporkan, mayoritas korban malware ini berada di India dan Pakistan. Sementara itu bagi pengguna yang masih menyimpan tiga aplikasi tersebut diminta untuk langsung menghapusnya dari HP.
Untuk menghapusnya adalah dengan masuk ke aplikasi Google Play Store. Lanjutkan dengan klik ikon Profil dan ketuk Manage Apps and Devices. Berikutnya cari nama aplikasi yang ingin dihapus. Langkah terakhir klik tombol Uninstall.[]